SMA PU Albayan Putri Sukabumi

Siswi Al Bayan Putri Berhasil Meraih Medali Emas dan Perak dalam Ajang WTA Indonesia Taekwondo Championship 2025

  • Home
  • Berita
  • Siswi Al Bayan Putri Berhasil Meraih Medali Emas dan Perak dalam Ajang WTA Indonesia Taekwondo Championship 2025

Dua siswi SMA Pesantren Unggul Al Bayan Putri berhasil mengantongi medali emas dan medali perak dalam kejuaraan nasional WTA Indonesia Taekwondo Championship 2025. Kejuaraan yang diselenggarakan oleh Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) tersebut diselenggarakan pada 26─27 April 2025 di GOR Ciracas, Jakarta Timur. Melalui kejuaraan nasional taekwondo tersebut, lebih dari 1.800 atlet taekwondo kategori kelas prestasi dan pemula dari penjuru Indonesia berjuang memperebutkan Piala Kemenpora RI 2025.

Khansa Mutia Sasadara Zarifa, siswi kelas X MIPA 2, berhasil meraih medali emas pada kategori poomsae pemula setelah menunjukkan performa gemilang. Dengan penuh percaya diri, Khansa berhasil menampilkan teknik taegeuk 1 di hadapan dewan juri. Sementara itu, Fahira Salsabila Syam, siswi kelas X MIPA 2, juga berhasil membawa medali perak kategori kyurugi pemula dari ajang WTA Indonesia Taekwondo Championship tersebut. Meski harus puas berada di posisi kedua, Syam tetap berhasil menunjukkan performa bertahan yang baik.

Prestasi yang diraih ini tentu menjadi motivasi besar bagi seluruh civitas academica SMA Pesantren Unggul Al Bayan Putri Sukabumi untuk terus mengembangkan potensi akademik dan nonakademik. SMA Pesantren Unggul Al Bayan Putri akan terus memberikan dukungan penuh kepada siswi yang berjuang menjadi atlet berprestasi di kancah nasional.

Share:

More Posts

Send Us A Message

Apa yang ingin anda cari?

Tuliskan kata kunci nya dibawah

Menu Kita

Terimakasih telah menghubungi kami

silahkan periksa Email (inbox/spam) anda ..