SMA PU Albayan Putri Sukabumi

Masih dan Harus Tetap Menulis (Artikel, Cerpen, Puisi, hingga Carita Sunda)

  • Home
  • Berita
  • Masih dan Harus Tetap Menulis (Artikel, Cerpen, Puisi, hingga Carita Sunda)

“Masih menulis dan harus tetap menulis,” kalimat yang sering kali menjadi pelecut semangat Bu Winni Siti Allawiah. Awalnya hanya hobi, setelah dijalani dengan konsisten akhirnya menjadi profesi. Itulah yang dirasakan Bu Winni ketika mulai mempublikasikan karyanya.

Tahun 2009 menjadi awal baginya menulis cerita berupa cerpen. Tantangan terbesar saat itu adalah cerpen tersebut harus berbahasa Sunda dan akan dimuat di salah satu majalah kota Bandung. Tarawan tersebut bukan begitu saja datang. Pemilik majalah Sunda Midang melihat karya-karya Bu Winni pada salah satu koran di Kota Bogor yang berupa cerpen. Mungkin dengan beberapa pertimbangan, beliau memberi tawaran menulis carpon (carita pondok) alias cerita pendek berbahasa Sunda di majalahnya. Tanpa banyak pertimbangan, Bu Winni menerima tawaran itu sebagai challenge bagi dirinya. Namun, ternyata hal tersebut memberikan kesulitan yang besar, mengingat bahasa Sunda adalah salah satu bahasa yang memiliki aturan yang banyak. Seiring waktu dan durasi latihan membuat Bu Winni bisa lancar membuat cerpen-cerpennya menjadi cerita pendek berbahasa Sunda.

Sebelumnya, Bu Winni rutin membuat artikel untuk salah satu koran di Bogor. Kesibukan sebagai mahasiswa tingkat akhir membuat Bu Winni harus memilih untuk serius pada kewajibannya di kampus. Berbagai pengalaman yang telah dilaluinya kemudian membuatnya semangat untuk menuliskannya dalam bentuk puisi-puisi. Hingga sebuah perlombaan menjadi pematiknya untuk kembali menulis dan berkarya. Sebuah buku antologi puisi dengan judul Hujan dan Senja menjadi pembuka di tahun 2022, bagi dirinya menulis adalah media terbaik dalam menyampaikan segala hal yang ada dalam hati dan pikiran untuk disimpan dan dibaca tak terbatas waktu.

Bu Winni berharap, semoga anak-anaknya di Albayan Putri Selabintana dapat belajar mencurahkan isi hati dan kepalanya melalui tulisan.

Share:

More Posts

Send Us A Message

Apa yang ingin anda cari?

Tuliskan kata kunci nya dibawah

Menu Kita

Terimakasih telah menghubungi kami

mohon periksa kembali Email anda ..